Presiden RI, Prabowo Subianto
TINTAJURNALISNEWS -Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengakhiri kunjungan kenegaraannya di Mesir pada Sabtu (12/4/2025). Keberangkatan Presiden dari Cairo International Airport diantar langsung oleh Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) RI untuk Republik Arab Mesir, H.E. Lutfi Rauf
Serta, Atase Pertahanan (Athan) RI Kolonel Laut (P) Dafris D. Syahruddin. Sejumlah pejabat tinggi dan menteri dari Mesir turut hadir dalam pelepasan tersebut.
Selama dua hari kunjungan, 11–12 April 2025, Presiden Prabowo melaksanakan agenda utama berupa pertemuan bilateral dengan Presiden Mesir, Abdel Fattah El Sisi, di Istana Negara, Kairo. Pertemuan ini bertujuan memperkuat hubungan diplomatik yang telah terjalin erat antara Indonesia dan Mesir selama beberapa dekade terakhir.
Kedua kepala negara membahas sejumlah isu strategis, termasuk penguatan kerja sama di bidang pertahanan, pendidikan, dan perdagangan. Suasana dialog berlangsung produktif dan penuh semangat kolaboratif, menunjukkan kesamaan visi dalam menjaga stabilitas kawasan dan membangun kemitraan yang berkelanjutan.
Selain pertemuan resmi, Presiden Prabowo juga menyempatkan diri mengunjungi Akademi Militer Mesir (Egyptian Military Academy). Kunjungan ini menjadi simbol penghormatan terhadap kerja sama militer antar kedua negara serta mempererat hubungan pertahanan yang selama ini telah terjalin baik.
Sepanjang kunjungan, Atase Pertahanan RI Kolonel Laut (P) Dafris D. Syahruddin bersama jajaran Kedutaan Besar RI di Kairo secara aktif mengawal setiap rangkaian kegiatan, memastikan protokol keamanan dan kelancaran seluruh agenda Presiden berjalan tertib dan sesuai prosedur.
Sumber: Puspen TNI