AKBP Emil Eka Putra, S.I.K., M.Si.
TINTAJURNALISNEWS -Dalam semangat Idul Adha 1446 Hijriah / 2025 Masehi, Polres Rokan Hulu menunjukkan kepedulian sosialnya dengan menyalurkan hewan qurban ke sejumlah masjid di wilayah Kabupaten Rokan Hulu. Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Kapolres Rokan Hulu, AKBP Emil Eka Putra, S.I.K., M.Si., pada Kamis (5/6/2025) siang.
Didampingi Paur Humas Ipda Sarlin Sihotang, S.H., Kapolres menyampaikan bahwa sebanyak 15 ekor sapi qurban telah berhasil dikumpulkan dari berbagai satuan dan pejabat internal Polres Rokan Hulu. Dari jumlah tersebut, 10 ekor sapi didistribusikan ke sejumlah masjid di desa dan kecamatan yang ada di Rokan Hulu, sementara 5 ekor lainnya disembelih di lingkungan Polres.
“Melalui qurban ini, seluruh masyarakat berhak mendapatkan bagian. Kami berharap daging qurban yang disalurkan bisa bermanfaat dan menambah kebahagiaan masyarakat dalam merayakan Idul Adha,” ujar AKBP Emil Eka Putra pada Jumat (6/6/2025).
Warga dari beberapa desa penerima bantuan menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Polres Rokan Hulu. “Bantuan hewan qurban ini sangat berarti bagi kami. Semoga menjadi amal jariyah bagi semua pihak yang terlibat,” ungkap salah satu perwakilan masyarakat.
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Rokan Hulu dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat serta memperkuat nilai-nilai kemanusiaan dan kebersamaan di momen hari besar keagamaan.
Sumber: Humas Polres Rohul