NasDem Kepri Konsolidasikan Kekuatan untuk Menangkan Rahma di Pilwako Tanjungpinang 2024

Ketua Koordinator Pemenangan Pemilu Wilayah Kepulauan Riau (Kepri), Pietra Paloh

TintaJurnalisNews –Ketua Koordinator Pemenangan Pemilu Wilayah Kepulauan Riau (Kepri), Pietra Paloh, memberikan instruksi tegas kepada seluruh kader Partai NasDem di Tanjungpinang untuk bersatu memenangkan Rahma sebagai Wali Kota Tanjungpinang pada Pilkada 2024.

Instruksi ini disampaikan dalam acara silaturahmi dan konsolidasi pemenangan yang diadakan di Restoran Nelayan, Tanjungpinang, Senin (23/9/2024). Acara tersebut turut dihadiri oleh Ketua DPW NasDem Kepri, HM Rudi, serta sejumlah relawan dan fungsionaris partai.

Dalam sambutannya, Pietra menekankan pentingnya kekompakan semua elemen partai demi memastikan kemenangan Rahma yang berpasangan dengan Rizha Hafiz sebagai calon Wakil Wali Kota. Ia menegaskan bahwa Rahma telah mendapatkan restu langsung dari Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, berdasarkan prestasi dan kapabilitasnya selama ini.

“Kepada seluruh kader NasDem, saya instruksikan untuk berjuang bersama demi memenangkan Ibu Rahma sebagai Wali Kota Tanjungpinang di Pilkada 2024,” ujar Pietra Paloh dengan semangat.

Selain itu, HM Rudi, yang juga maju sebagai Calon Gubernur Kepri, turut memberikan dukungan penuh kepada pasangan Rahma-Rizha. Rudi menyatakan bahwa program-program yang ditawarkan Rahma sangat sejalan dengan visinya untuk membangun Tanjungpinang sebagai kota wisata yang modern dan berdaya saing.

“Saya yakin, dengan dukungan penuh dari masyarakat Tanjungpinang, Rahma akan kembali meraih kemenangan,” ujar Rudi optimis.

Acara ini menjadi langkah strategis bagi Partai NasDem dalam menghadapi Pilwako 2024, dengan tekad mengulang sukses Rahma sebagai Wali Kota Tanjungpinang. Dukungan besar dari kader dan simpatisan diharapkan bisa menjadi kunci kemenangan pasangan ini di Pilkada mendatang.