Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Sjafrie Sjamsoeddin
TINTAJURNALISNEWS —Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Sjafrie Sjamsoeddin, bersama sejumlah menteri dan Satuan Tugas (Satgas) Hilirisasi, menghadiri rapat terbatas (ratas) yang dipimpin langsung oleh Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Jakarta, pada Jumat (23/5/2025).
Rapat tersebut digelar untuk membahas percepatan proyek hilirisasi nasional serta tindak lanjut terhadap proyek-proyek prioritas hilirisasi yang mencakup berbagai sektor strategis di Tanah Air.
Dalam kesempatan itu, Menteri Pertahanan Sjafrie menyatakan dukungan penuhnya terhadap arahan Presiden Prabowo. Ia menegaskan bahwa hilirisasi nasional harus menjadi proyek “merah putih” yang mencerminkan semangat kemandirian bangsa, penguasaan teknologi, serta dominasi kepemilikan nasional dalam proses industrialisasi.
“Hilirisasi bukan semata strategi ekonomi, tetapi juga bagian dari ketahanan nasional. Kita harus membangun kemandirian industri dari hulu ke hilir, memperkuat posisi Indonesia dalam rantai pasok global, serta menyiapkan ekosistem energi masa depan berbasis baterai kendaraan listrik,” ujar Sjafrie.
Usai rapat, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia, menegaskan bahwa proyek hilirisasi merupakan bagian dari program prioritas Presiden Prabowo.
“Ini semuanya sudah kita bicarakan, sudah detail sekali. Dan ini adalah kolaborasi di antara Satgas dan Kementerian Investasi serta kementerian-kementerian teknis lainnya,” ujar Bahlil kepada awak media.
Langkah ini menandai keseriusan pemerintah dalam mendorong industrialisasi berbasis sumber daya nasional yang berkelanjutan dan berpihak pada kepentingan strategis bangsa.
Sumber: Kemhan RI