Polres Deiyai
TintaJurnalisNews –Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Deiyai melaksanakan kegiatan Jumat Curhat dan Jumat Berkah di Masjid Ash-Shidiq, Waghete 1, Distrik Tigi, Kabupaten Deiyai, pada Jumat (22/11/2024). Kegiatan ini bertujuan mempererat silaturahmi antara Polri dan masyarakat, sekaligus memberikan bantuan berupa Al-Qur’an kepada jamaah masjid.
Kegiatan yang dimulai pukul 09.30 WIT ini melibatkan sejumlah personel Sat Binmas, antara lain:
- 1. IPDA Samuel Picauly, P.S. Kasat Binmas Polres Deiyai
- 2. Bripda Koresy Randongkir, Bhabinkamtibmas Kampung Ugiya
- 3. Bripda Juan Prescott Carasso Rahareng, Bhabinkamtibmas Kampung Amago
- 4. Bripda I Made Arya Wisnu Saputra, BA Sat Binmas Polres Deiyai
Setelah apel pagi di Mako Polres Deiyai pada pukul 08.00 WIT, anggota Sat Binmas menuju lokasi dan mempersiapkan acara. Pada pukul 10.30 WIT, IPDA Samuel Picauly menyampaikan sambutan kepada jamaah Masjid Ash-Shidiq.
“Kami mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang diberikan untuk melaksanakan kegiatan Jumat Curhat dan Jumat Berkah. Kedatangan kami bertujuan menjalin silaturahmi dengan para jamaah sekaligus menciptakan keamanan dan kedamaian di wilayah ini. Kami juga berharap bantuan Al-Qur’an ini dapat bermanfaat bagi anak-anak dan generasi mendatang,” ujar IPDA Samuel Picauly.
Ia juga mengajak masyarakat mendukung program-program Polri, khususnya kegiatan Jumat Curhat, untuk mempererat hubungan antara masyarakat dan pihak keamanan melalui Bhabinkamtibmas.
Dalam kesempatan yang sama, Ustad Harjun Addary, S.HI., selaku tokoh agama Masjid Ash-Shidiq, menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan bantuan yang diberikan oleh Sat Binmas Polres Deiyai.
“Kami sangat berterima kasih kepada Kasat Binmas dan anggotanya atas bantuan Al-Qur’an ini. Semoga bantuan ini bermanfaat bagi anak-anak kami ke depannya. Kami juga mendukung program Polri, terutama Jumat Curhat, untuk memperkuat komunikasi dan koordinasi yang baik,” ungkap Ustad Harjun.
Kegiatan diakhiri pada pukul 11.10 WIT dengan harapan hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat tetap terjalin dengan baik. Polres Deiyai melalui Sat Binmas terus berkomitmen hadir di tengah masyarakat untuk menciptakan keamanan, kedamaian, dan kesejahteraan bagi Kabupaten Deiyai.
(NS)