HBP Ke-60, Lapas Narkotika Kelas IIA Tanjungpinang Gelar Pekan Olahraga

Lapas Narkotika Kelas IIA Tanjungpinang

Tintajurnalisnews -Memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Narkotika mengadakan Pekan Olahraga Pemasyarakatan Ke-60 di Lapangan Upacara Lapas Kelas IIA, Jumat (19/04/2024).

Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesehatan, mengembangkan potensi olahraga, serta memperkuat daya tahan tubuh bagi petugas dan warga binaan.

Acara pembukaan diresmikan oleh Kadivpas Provinsi Kepri, Dannie Firmansyah.

“Jadi Turnamen ini dalam rangka hari Bakti Pemasyarakatan ke-60 tahun 2024, tetapi ini bersamaan kita baik dari Keimigrasian, dari Badiklat kita ikutkan karena kita satu atap pengayoman, sehingga kita dalam persatuan lebih mengutamakan olahraga ini sekedar mencari hiburan ,dengan begitu silahturahmi diantaranya kita semua terus terjaga, ” terangnya ke Insan Media yang hadir saat wawancara.

Danny Firmansyah juga menyebutkan kegiatan dimaksudkan merupakan agenda setiap tahunnya.

“Betul karena di setiap tahun, kita ini pengayoman itu ada tiga yang mesti biasanya itu yang pertama hari bakti imigrasi yang jatuh di tanggal 26 Januari setiap tahunnya nah kami dari Pemasyarakatan itu jatuh di bulan April yang nantinya akan kita peringati di tanggal 27 April dan Hari Dharma Karya Dika namanya hari lahir Kemenkumham itu biasanya kita peringati di setiap 19 Agustus di setiap tahunnya, ” ujarnya.

Terkait pelaksanaan Turnamen Dannie Firmansyah juga mengatakan dalam Satu Tahun 3 Kali dilaksanakan.

“Jadi mungkin Turnamen ini dalam setahun bisa tiga kali dilaksanakan di Hari Bakti Pemasyarakatan, Hari Bakti Imigrasi (HBI) sama Hari Dharma Karya Dika atau Hari Kementerian Hukum dan HAM, ” terangnya.

Masih dalam kesempatan yang sama Dannie Firmansyah berharap dalam perayaan memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan dengan diadakannya Turnamen ada Bibit Atlet di Cabang Olahraga yang dipertandingkan.

“Dengan perayaan, memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan (HPB-red) hingga diadakannya turnamen ini kami berharap ke depan nanti akan muncul atlet-atlet dari setiap cabang yang ada, karena kita di pusat juga ada namanya Persatu Olahraga Pengayoman dan itu nantinya bisa dipertandingkan di setiap hari Bakti tersebut, ” ungkapnya.

Tidak hanya itu dalam Turnamen sempena Hari Bakti Pemasyarakatan ke-60 tahun 2024 di Lapas Kelas IIA Tanjungpinang Kanwil Kemenkumham Kepri ini tidak hanya Bola Tenis Lapangan yang dipertandingkan namun masih ada cabang olah raga lainnya seperti Pertandingan Gaplek, Tenis Meja, dan Food Ball.

“Ada empat cabang olah raga yang dipertandingkan dalam peringatan HBP Pertama, Tenis Lapangan, Tenis Meja, kemudian Food Ball yang nanti akan dilaksanakan di Lapas Batam, dan Sebagai hiburan pertandingan Gaplek, ” tambah Dennie Firmansyah dengan senyuman ramah.

Diakhir, Dennie Firmansyah menyampaikan Turnamen dengan berbagai Cabor ini dilaksanakan secara serentak seluruh Indonesia.

“Betul ada rangkaian untuk olahraganya di Hari Pemasyarakatan kali ini dilaksanakan secara serentak namun diserahkan ke masing-masing wilayah tetapi ada kegiatan olahraganya,” pungkasnya.

Turut Hadir dalam acara ini, KadivPas Kepri, Dannie Firmansyah, Kalapas Narkotika Kelas IIA Tanjungpinang Eddi Mulyono, Kalapas Kelas IIA Tanjungpinang Maman Herwaman, Karutan Kelas I Tanjungpinang,Eri Erawan, dan Jajaran Kanwil Kemenkumham Kepri.

(LENI)