Direktur PJC Riau Tegaskan Pentingnya Menjaga Integritas Profesi Wartawan di Tengah Maraknya Penyalahgunaan

Direktur Utama Lembaga Pendidikan Wartawan Pekanbaru Jurnalist Center (PJC) Riau, Drs. Wahyudi El Panggabean, MH., MT.BNSP.C.PCT., dalam pelatihan jurnalistik tahap III yang digelar secara online

Pekanbaru, Tintajurnalisnews –Penyalahgunaan profesi wartawan, seperti meminta-minta, pemerasan, hingga menjadi pelindung bisnis ilegal, terus menjadi permasalahan serius yang belum terselesaikan. Fenomena ini bahkan semakin marak di tengah meningkatnya praktik korupsi di berbagai sektor.

Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Utama Lembaga Pendidikan Wartawan Pekanbaru Jurnalist Center (PJC) Riau, Drs. Wahyudi El Panggabean, MH., MT.BNSP.C.PCT., dalam pelatihan jurnalistik tahap III yang digelar secara online pada Kamis (5/9/2024).

Dalam kesempatan itu, Wahyudi menegaskan pentingnya menjaga integritas dan kemuliaan profesi wartawan di tengah berbagai godaan untuk menyalahgunakan posisi tersebut.

“Wartawan adalah profesi yang mulia, karena diberikan kewenangan oleh undang-undang untuk memperjuangkan kebenaran dan keadilan. Penyalahgunaan profesi untuk kepentingan pribadi adalah tindakan yang mencoreng integritas,” ujar Wahyudi.

Wahyudi mengingatkan para peserta pelatihan agar tidak tergoda oleh keuntungan sesaat yang bisa merusak citra profesi. “Yang penting, jangan ikuti mereka. Tetap jaga integritas dan profesionalisme,” pesannya.

Sebagai penulis buku jurnalistik, Wahyudi juga menekankan pentingnya untuk terus belajar dan mengembangkan diri dalam menjalani profesi wartawan. “Jika belum mencapai kesuksesan sebagai wartawan yang sejahtera, teruslah berjuang dengan menjaga integritas. Kesuksesan pasti akan datang bagi mereka yang gigih,” tutup Wahyudi.

(Tinta Jurnalis News)