Laksamana Muda TNI Fauzi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., M.Han
TINTAJURNALISNEWS –Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Danseskoal), Laksamana Muda TNI Fauzi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., M.Han., memimpin serah terima jabatan (sertijab) sejumlah pejabat utama di lingkungan Seskoal.
Acara ini berlangsung di Gedung OB. Syaaf Seskoal, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, pada Senin (24/2/2025).
Dalam kesempatan ini, empat jabatan strategis diserahterimakan secara bersamaan. Jabatan Direktur Pendidikan (Dirdik) Seskoal diserahkan dari Kolonel Laut (P) Teddie Bernard Hermawan kepada Kolonel Laut (P) Baharudin Anwar.
Sementara itu, Kepala Pusat Olah Yuda (Kapus Oyu) Seskoal yang sebelumnya dijabat Kolonel Laut (P) Komaruddin, kini beralih kepada Letkol Laut (P) Bagus Jatmiko.
Jabatan Kepala Departemen Operasi (Kadep Ops) Seskoal turut mengalami pergantian, dari Kolonel Laut (P) Heru Syamsul Hidayat kepada Kolonel Laut (P) Niko Oktoria.
Selain itu, jabatan Komandan Korps Siswa (Dankorsis) Seskoal yang sebelumnya diemban Kolonel Laut (P) Anang Setioko, kini diserahkan kembali kepada Kolonel Laut (P) Komaruddin.
Danseskoal dalam amanatnya menegaskan bahwa pergantian jabatan merupakan bagian dari sistem pembinaan personel yang bertujuan untuk menjaga dinamika organisasi agar tetap responsif, antisipatif, dan adaptif terhadap perkembangan dan perubahan yang terjadi.
“Selamat kepada pejabat baru atas kepercayaan yang telah diberikan oleh pimpinan TNI AL. Jadikan pengalaman yang telah saudara peroleh sebagai bekal dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab yang baru,” ujar Danseskoal.
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada para pejabat sebelumnya atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat, serta mendoakan kesuksesan mereka di tempat tugas yang baru.
Acara serah terima jabatan ini berlangsung dengan khidmat, dihadiri oleh pejabat utama Seskoal serta perwira dan staf di lingkungan lembaga pendidikan tertinggi TNI AL tersebut.
Sumber: Penseskoal