Bank Papua. (Foto Geogle)
TintaJurnalisNews -Pembagian Dana Alokasi Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD) triwulan pertama tahun 2024 di Bank Papua, Jl. Idege, Distrik Tigi, Kabupaten Deiyai, Selasa 9/7/2024, menyisakan tanda tanya besar.
Dalam kejadian yang tak lazim, Kepala bank melarang pihak keamanan dalam mengambil dokumentasi kegiatan penyaluran dana tersebut. Tidak hanya itu, ketika diminta rincian dana, pihak bank juga terkesan mempersulit akses informasi.
Keanehan ini tentu menimbulkan segudang pertanyaan. Di era transparansi informasi seperti sekarang, tindakan seperti ini sangat tidak wajar. Apalagi, kegiatan yang dilakukan adalah penyaluran dana bantuan, yang seharusnya transparan dan dapat dipantau oleh publik.
“Kami heran dengan sikap pihak bank yang seolah menutup-nutupi informasi. Padahal, dana yang disalurkan adalah untuk kepentingan masyarakat dan seharusnya diawasi secara terbuka,” ungkap salah seorang pihak keamanan kepada Awak Media Tinta Jurnalis News Via Whatsapp
Berita Ini, Masih Butuh Konfirmasi Selanjutnya.
(EKA OKTAVIA)