Panglima TNI Lepas 1.090 Prajurit Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL TA 2025

Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si.

TINTAJURNALISNEWS -Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., secara resmi melepas keberangkatan 1.090 prajurit Satgas TNI Kontingen Garuda yang akan bertugas dalam misi perdamaian PBB di Lebanon Selatan melalui United Nations Interim Force in Lebanon (UNIFIL) Tahun Anggaran 2025. Upacara pelepasan digelar di Lapangan PRIMA, Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (9/4/2025).

Kontingen ini dipimpin oleh Senior National Representative (SNR) Kolonel Inf Raja Gunung Nasution, S.I.P., M.H.I., yang juga menjabat sebagai Komandan Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-S. Para personel tergabung dalam enam satuan tugas berbeda, yakni:

  • Satgas Batalyon Mekanis (Yonmek) TNI Konga XXIII-S
  • Satgas Force Headquarters Support Unit (FHQSU) TNI Konga XXVI-Q
  • Satgas Military Police Unit (MPU) TNI Konga XXV-Q
  • Satgas Military Community Outreach Unit (MCOU) TNI Konga XXX-O
  • Satgas Civil Military Coordination (CIMIC) TNI Konga XXXI-O
  • Satgas Tim Kesehatan TNI Konga XXIX-P Level 1+ Hospital UNIFIL

Selain itu, terdapat pula personel militer staf yang tergabung dalam sektor timur UNIFIL.

Dalam amanatnya, Panglima TNI menegaskan pentingnya kewaspadaan di tengah meningkatnya eskalasi konflik antara kelompok Hizbullah dan Israel, khususnya di wilayah Lebanon Selatan, yang menjadi medan tugas Kontingen Garuda.

“Faktor keamanan menjadi prioritas utama. Pertahankan kewaspadaan setiap saat serta pahami dan kuasai kondisi daerah operasi. Pedomani prosedur keamanan dalam setiap kegiatan dan laporkan secara cepat setiap perkembangan yang terjadi,” tegas Jenderal Agus.

Ia juga mengingatkan bahwa apabila situasi memburuk dan mengharuskan evakuasi, personel TNI harus mengikuti rencana kontinjensi yang telah ditetapkan oleh PBB.

Upacara pelepasan turut dihadiri Duta Besar RI untuk Lebanon, para Kepala Staf Angkatan, tamu undangan dari Mabes TNI, perwakilan kementerian dan lembaga, serta Komandan Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI beserta jajaran.

Sumber: Pen PMPP TNI